Pabelan, 26 Juni 2021
STEM merupakan pendekatan pembelajaran yang terintegrasi antara sains, teknologi, teknik, dan matematika untuk mengembangkan kreativitas siswa melalui proses pemecahan masalah dalam kehidupan sehari-hari. Metode ini digunakan untuk memberikan relevansi yang lebih besar pada mata pelajaran di kelas, karena STEM langsung membahas dunia dan masalah nyata siswa dan masyarakat. Lalu, bagaimana sebaiknya sekolah mempersiapkan implementasi STEM dan bagaimana pula Pendidikan tingkat tinggi ikut berperan dalam membekali calon guru sekolah menengah untuk lebih siap dalam menghadapi era globalisasi.
Berdasarkan latar belakang tersebut maka Prodi Pendidikan Biologi FKIP UMS melaksanakan kegiatan Kuliah Tamu, dengan Tema: “Inovasi Pembelajaran Sains dengan Pendekatan STEM (Science, Technology, Engineering, and Mathematics) di Era Digital”.
Kegiatan dilaksanakan pada Sabtu, 26 Juni 2021 mulai pada 07.30 WIB – 12.00 WIB secara Daring (Dalam Jaringan) menggunakan zoom meeting. Dengan sasaran peserta yaitu Dosen, Mahasiswa semester 2, 4, 6, dan 8.
Dengan Tujuan Kegiatan:
- Memberikan gambaran pembelajaran STEM di era digital pada mahasiswa sehingga
dapat memotivasi untuk mengoptimalkan kemampuan diri dan menjadi individu yang - Membekali calon Guru Biologi di Program Studi Pendidikan Biologi FKIP UMS
dengan ketrampilan STEM agar profesional dalam bidangnya dan mampu bersaing di
era digital.
Kegiatan ini di isi oleh pemateri yang berkompeten di bidangnya yaitu:
Prof. Dr. Mazlini binti Adnan dari Department of Mathematics, FSM, UPSI, Malaysia. Dengan Materi: Pendekatan STEM dalam Pembelajaran Sains.
Dr. Yeni Hendriani, M.Si dari Staff ahli PPPPTK IPA Bandung (Universitas Wanita Internasional), Indonesia. Dengan materi: Penerapan Pembelajaran STEM Bidang Sains di Sekolah Menengah.
Untuk lebih jelasnya materi dapat di lihat di channel Youtube Prodi. Pendidikan Biologi FKIP UMS, sebagai berikut:
Berikut Dokumentasi Pemateri Kuliah Tamu 2021:
Allhamdulillah kegiatan ini berjalan dengan baik antusias dalam kegiatan ini sangat terlihat sekali, yaitu pada sesi tanya jawab banyak sekali mahasiswa yang memiliki antusias untuk bertanya mengenai keefektifan metode ini dalam pembelajaran di Sekolah Menengah. Program Studi Pendidikan Biologi FKIP UMS berharap dengan kegiatan ini memberikan dampak pada peserta kuliah tamu agar nanti lulusan Pendidikan Biologi FKIP UMS dapat menerapkan ilmu-ilmunya dalam mengajar selama Pandemi Covid-19 ini dengan baik.